Hari ini (22/8) Sail Raja Ampat dilaksanakan setelah sebelumnya mengalami penundaan. Persiapan yang terlihat adalah dibangunnya tnda VVIP dan VIP. Rencananya Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan hadir. Beliau dijadwalkan akan menaiki bukit Pianemo.
Di bukit Pianemo akan dijadikan lokasi puncak acara. Di bukit ini tampak beberapa pengisi acara sedang melakukan latihan. Tampak juga Menkokesra Agung Laksono sedang meninjau langsung persiapan di lokasi.
Di bagian laut lepas juga nampak beberapa kapal TNI Angkatan Laut yang sedang latihan untuk persiapan parade. Juga terlihat beberapa penerjun yang siap ikut memeriahkan acara ini.
Raja Ampat menjadi salah satu dari tujuh kawasan yang diusulkan sebagai global geopark UNESCO. Enam lainnya adalah Merangin, Kerinci, Sorolangun di Jambi, Pegunungan Sewu, Danau Toba, Pangandaran, Bandung Utara, Parahyangan, dan Maros, Sulawesi Selatan. Raja Ampat diharapkan menjadi barometer perkembangan pariwisata di Tanah Papua.
@
Tagged @ papua
Tagged @ raja ampat
Tagged @ wisata
0 komentar:
Posting Komentar - Kembali ke Konten