Bukan hanya di Papua, sarang semut yang kita kenal juga terdapat di Aceh. Di Kabupaten Aceh Tengah, tepatnya di Kota Takengon, banyak didapati pedagang yang menjual sarang semut.
Sarang Semut adalah istilah Indonesia untuk menyebut genus myrmecodia,
suatu genus tanaman mirmekofita epifit yang berasal dari Asia Tenggara
dan kepulauan besar yang terbentang sampai Queensland, Australia. Istilah
Myrmecodia berasal dari bahasa Yunani myrmekodes yang berarti "mirip
semut" atau "dikerumuni semut." Sarang Semut tumbuh pada dahan atau
batang tumbuhan.
Anggota famili Rubiaceae itu mampu mengatasi serangan
kanker dengan menonaktifkan sel pembentuk kanker (karsinogen). Dengan
demikian akan menghambat siklus sel dan secara perlahan akan melakukan
induksi apoptosis yang akan mematikan sel kankerTanaman ini berpotensi
membunuh semua jenis sel kanker, kecuali kanker nesofaring. Secara
tradisional digunakan untuk mengobati berbagai jenis kanker dan tumor,
seperti kanker otak, hidung, payudara, lever, paru-paru, usus, rahim,
kulit, prostat, kanker darah, dan beberapa penyakit lainya.
Meskipun sarang semut terdapat juga di Aceh, sarang semut yang ada di sana belum pernah diteliti dan diuji khasiatnya. Sehingga perlu dilakukan lebih lanjut penelitian untuk sarang semut Aceh.
@
Tagged @ sarang semut
0 komentar:
Posting Komentar - Kembali ke Konten